Translate

Minggu, 23 Desember 2012

Beritadaerah.com | Pusat Informasi Potensi Daerah Indonesia - Pariwisata & Investasi Usaha

Indahnya Green Canyon Jawa Barat


Foto:bd/dtc
(Berita Daerah - Jawa) Grand Canyon namanya tidak asing bagi orang bule di luar negeri,  tempat ini merupakan wisata terkenal di Amerika. Grand Canyon adalah sebuah ngarai yang panjang. Jauh di dasar ngarai itu mengalir Sungai Colorado.  Itu Grand Canyon di Amerika tapi yang satu ini ada di Indonesia yaitu Green Canyon.


Green Canyon dimaksud adalah obyek wisata yang sangat terkenal di daerah Ciamis – Jawa Barat. Banyak penduduk disana yang menjadikan tempat ini sebagai mata pencaharian. DI Green Canyon kita  dapat melihat tebing dan pepohonan. Saat kita  menyusuri sungai dengan perahu yang airnya berwarna hijau, seakan kita ada dunia yang lain. kiri kanan sepanjang perjalanan dengan perahu tepiannya ditumbuhi beragam pepohonan.




Obyek pariwisata ini menyajikan keindahan alam. Green Canyon oleh penduduk daerah sini disebut Cukang Taneuh. Nama Green Canyon sendiri dipopulerkan oleh warga asing Perancis pada tahun 1993. Green Canyon yang lokasinya di Desa Kertayasa, Kecamatan Cijulang, Ciamis. Jaraknya sekitar 130 km dari Pangandaran, Jawa Barat



Jika menggunakan transportasi umum kita bisa menuju ke Terminal Pangandaran – Jawa Barat, naik mini bis menuju terminal Cijulang. Dari terminal Cijulang anda bisa naik ojek menuju ke Green Canyon.

Biaya untuk menaiki perahu dan menyusuri sungai sebesar Rp. 75 ribu dan itu dikelola oleh pemda setempat. Jadwal buka : pk 07.30 – 16.00 setiap hari kecuali Jumat pk 13.00 – 16.00.  Jangan lewatkan ke Green Canyon jika anda ada di Ciamis, Jawa Barat.
Beritadaerah.com | Pusat Informasi Potensi Daerah Indonesia - Pariwisata & Investasi Usaha

Tidak ada komentar:

Posting Komentar